CIAMIS – Polres Ciamis Polda Jawa Barat secara tegas mengajak segala lapisan masyarakat untuk melawan hoax, merawat kebhinekaan dan senantiasa menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Hal itu disampaikan Kapolres Ciamis AKBP Bismo Teguh Prakoso dalam Focus Group Discussion(FGD) yang digelar di Hotel Tyara Plaza Jln. Jenderal Sudirman, Sindangrasa Ciamis, Selasa (26/9/2019).

“Hoax musuh bersama, karena bisa memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa,” tandas Kapolres.

“Maka dari itu, mari kita bergandengan tangan dalam melawan hoax, merawat kebhinekaan dan senantiasa menjaga keutuhan NKRI,” sambung Lulusan Terbaik Akpol 2001 ini.

FGD ini merupakan bagian dari kegiatan yang digagas Polres Ciamis. Dalam tema Melawan Hoax Merawat Kebhinekaan dan Menjaga Keutuhan NKRI kali ini diikuti oleh 150 peserta.

Nampak hadir Ketua MUI Kabupaten Ciamis, KH Ahmad Hidayat Sirod, Pimpinan Ponpes Darussalam H Fadli Ainus Syamsi, Dekan Fakultas Syariah islam Darussalam Sumadi, Ketua DAI Kamtibmas KH Muhamad Nurdin.

Berbagai elemen masyarakat juga nampak dalam acara tersebut, yaitu dari Senkom, FKPM, FKUB, KNPI, Club Motor Ciamis, KBPP, DISKOMINFO, Ormas, hingga Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Ciamis.