Anggota DPR Bambang Haryo Desak Bentuk Pansus Pemilu

- Pewarta

Rabu, 8 Mei 2019 - 13:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bambang Haryo Soekartono di ruang kerjanya

Bambang Haryo Soekartono di ruang kerjanya

Jakarta – Anggota DPR-RI dari Fraksi Gerindra Bambang Haryo Soekartono, mendesak agar DPR segera membentuk Pansus Pemilu 2019.

Pasalnya, hal itu dibutuhkan, lantaran banyaknya petugas jatuh korban karena kelelahan saat proses perhitungan suara tingkat kecamatan, tercatat 554 petugas KPPS, Panwas dan Polisi meninggal dunia.

Karena itu, Bambang menyatakan, DPR harus mencari penyebab banyaknya anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dan panitia pengawas pemilu yang meninggal dunia selama proses penghitungan suara.

“Kami tegaskan kami mendukung adanya Pansus pemilu. Mohon segera dibentuk agar kita bisa (melakukan investigasi) dan ini tidak terjadi secara terus menerus, anggota ini mengalami kecelakaan yang seperti ini,” kata Bambang, Rabu (8/5) di gedung MPR/DPR-RI Jakarta.

Bambang melanjutkan, Pemilu ini kan serentak, pemerintah harus mempersiapkan SDM dan infrastrukturnya dengan bagus, nyatanya tidak perhatikan. Ini karena, menurutnya, terbukti begitu banyaknya kesalahan-kesalahan daripada petugas penyelenggara pemilu dalam menginput data.

“Harusnya diperbaiki, harus diinput ulang, lebih parah lagi kesehatan dan keselamatan penyelenggara pemilu, mestinya sudah tersedia dokter, makanan yang bergizi, Asuransi justru tidak ada” Kata Bambang.

Baca Juga :  Makan Bandeng Bareng Petani Desa Sentul Sidoarjo, Bambang Haryo Bilang Mantep

Mengenai penghapusan komponen anggaran Asuransi dan pemenuhan gizi daripada petugas penyelenggara pemilu, Bambang menegaskan bahwa Menteri keuangan dan Menteri dalam Negeri harus bertanggung jawab.

Seharusnya, kata Bambang, anggaran pemilu yang naik 61% yakni sebesar Rp25 Triliun itu dapat membuat Pemilu ini menjadi lebih berkualitas, dan harusnya menteri keuangan tidak boleh membatasi unsur-unsur yang berhubungan dengan perlindungan kepada penyelenggara. Ungkapnya.

Baca Juga :  Konsisten, Bambang Haryo Dorong BPJS Gratis Untuk Petani

“Ini jangan-jangan uang tersebut digunakan untuk kepentingan tertentu, atau kampanye dari Capres Petahana”Sentil Bambang.

Padahal, kata Bambang, Pemerintah harusnya memberikan jaminan kesehatan dan kematian, karena petugas-petugas ini diharapkan bisa menjamin iklim demokrasi kita berjalan dengan baik dan kita bisa mendapatkan pemimpin negara yang kapabel, baik eksekutif dan legislatif, hasilnya maksimal dan lebih baik.

“Kalau sampai mereka gagal, dan akhirnya jaminan hidupnya ada keterbatasan akhirnya mereka mau ikut untuk mencari penghasilan tambahan dengan melakukan manipulasi itu tadi”Tukas Bambang.

Berita Terkait

KPK Geledah Rumdis Mentan Buat Gempar, Kini Ditantang Usut Temuan Perjadin Kemendikbud Rp20 Miliar
Terungkap Indikasi Kelebihan Bayar Proyek BTS 4G BAKTI Kominfo Rp18,7 Miliar
BPK Ungkap Indikasi Kerugian Fantastis dalam Pengadaan Minyak Mentah dan Produksi Kilang, Dirut Pertamina Bungkam
BPK Temukan Beragam Masalah Kemendikbud Era Anies Baswedan
BPK Temukan Kemenkeu Telat Terbitkan Surat Tagihan Pajak Puluhan Triliun, Ini Akibatnya
Temuan E-Purchasing Kementerian Pertanian Capai Angka Rp1,3 Triliun, Ada Indikasi Pemahalan Belanja
Terungkap Dugaan Proses Terbalik Proyek BTS 4G Bakti Kominfo, Survei Lokasi Dilakukan Setelah Kontrak
Ternyata Sejak Awal Proyek BTS 4G Bakti Kominfo Terindikasi Praktik Bisnis Tidak Sehat Pengadaan Jasa Konsultan

Berita Terkait

Rabu, 27 September 2023 - 09:09 WIB

Makan Bandeng Bareng Petani Desa Sentul Sidoarjo, Bambang Haryo Bilang Mantep

Selasa, 26 September 2023 - 13:32 WIB

Konsisten, Bambang Haryo Dorong BPJS Gratis Untuk Petani

Senin, 25 September 2023 - 08:46 WIB

Hari Tani Nasional, Bambang Haryo Dorong Peningkatan Produktivitas Petani Sidoarjo

Sabtu, 23 September 2023 - 07:56 WIB

Kawal Langsung, Bambang Haryo Konsisten Melanjutkan Program Bedah Rumah di Sidoarjo

Jumat, 22 September 2023 - 15:46 WIB

Bambang Haryo Dorong Pasar Tradisional di Digitalisasi

Minggu, 10 September 2023 - 20:00 WIB

Untuk Keberlanjutan Pendidikan SBI Salurkan Beasiswa

Minggu, 10 September 2023 - 19:25 WIB

Minim Perhatian, Woodball Tuban Berharap Keberuntungan Porprov VIII Jatim

Jumat, 8 September 2023 - 16:23 WIB

Dikeluhkan Warga, Bambang Haryo Respon Cepat Sungai di Sidoarjo Ini Jadi Bersih

Berita Terbaru