Ternate – Wakil Bupati Halmahera Selatan Iswan Hasjim tampaknya, sibuk mengkampanyekan diri sebagai Calon Walikota Ternate.
Sibuknya Iswan ini membuat kursi Wakil Bupati Halmahera Selatan mengalami kekosongan. Ormas Halsel Bersatu pun merekomendasikan agar Iswan di pecat.
“Ya, semestinya DPRD Halsel harus mengambil langkah untuk melakukan pemakzulan kepada Iswan karena tidak lagi bertugas di Halsel melainkan sibuk kampanye”Kata La Ode Ari, koordinator Halsel Bersatu, Sabtu(22/6) di Ternate.
Warga di Halmahera Selatan, katanya, sudah tidak menyukai Iswan karena terlalu memposisikan dirinya sebagai calon Walikota Ternate, ini artinya Iswan melanggar Sumpah sebagai Wabup.
“Jabatan disini belum selesai, sudah mau pindah, Pejabat semacam ini menurut kami terlalu serakah”Kata Laode.
Dia bahkan memberikan ultimatum kepada DPRD jika tidak mengambil langkah tegas, maka pihaknya yang akan turunkan Iswan dari kursi Wabup Halsel. Ungkapnya.
Sementara itu, Iswan yang dihubungi via seluler belum menjawab sambungan telpon wartawan.
Hingga berita ini ditulis, wartawan mencoba menghubungi Iswan.
Tinggalkan Balasan