Pasaman, – SMKN 1 Lubuk Sikaping makin maju dibawah kepemimpinan Muslim, M.Pd. Tak hanya bidang prestasi, namun sekolah ini terus melakukan inovasi seperti pembangunan dan penambahan kompetensi keahlian sehingga minat siswa terus meningkat.

“Tahun ini SMKN 1 Lubuk Sikaping menerima 503 peserta didik baru,” ungkap sepala sekolah, Muslim, M.Pd usai memberikan arahan kepada peserta didik baru pada pembukaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) disekolah tersebut, Minggu 14 Juli 2019.

Penerimaan peserta didik tahun ini merupakan terbanyak dari tahun – tahun sebelumnya. Ini menjadi sejarah bagi SMKN 1 Lubuk Sikaping, tahun terbanyak menerima peserta didik baru.

Peserta didik 503 orang itu akan tersebar di 8 kompetensi keahlian yaitu Akuntansi dan Keuangan Lembaga (AKL), Bisnis Daring dan Pemasaran (BDP), Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran (OTKP), Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak (RPL), Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan (DPIB), Tata Boga, Tata Busana dan Perhotelan.

BACA JUGA : Proses PKL, 375 Siswa SMKN 1 Lubuk Sikaping Masuk Dunia Usaha dan Industri

Cinta Keluarga, GOW Pasaman Kembali ke Meja Makan

Tak hanya itu, SMKN 1 Lubuk Sikaping pada akhir 2018 kemarin berhasil mendapatkan akreditasi A dari Badan Akreditasi Sekolah, dengan nilai 93 untuk delapan jurusan (bidang keahlian).

Muslim menyampaikan, proses MPLS yang dilakukan terhadap siswa/peserta didik baru untuk menjelaskan sejumlah informasi penting tentang sistem pembelajaran di SMK.

Salah satu pegawai SMKN 1 Lubuk Sikaping, Ratna Wilis mengakui bahwa meningkatnya minat siswa mendaftar disekolah itu tidak terlepas dari kesuksesan bapak Muslim dalam berinovasi sehingga setiap tahun terus meningkat, begitu juga dengan pembangunan dan prestasi sekolah.

“Kami selaku pegawai juga yang masyarakat yang berdomisili disekitar sekolah cukup bangga terhadap pak Muslim atas kemajuan sekolah yang ia pimpin,” ungkap Ratna Wilis.

Pantauan awak media, selama kepemimpinan Muslim, terlihat SMKN 1 Lubuk Sikaping jauh semakin tertata, bersih, sehingga tak heran menjadi daya tarik siswa untuk sekolah SMK ini.

Muslim tidak hanya dikenal bagus dalam memimpin sekolah tapi juga sangat baik dengan berbagai pihak. Hubungan baik dengan komite, para guru, masyarakat, instansi terkait juga bersahabat dengan komunitas pers.

Selama kepemimpinan Muslim, jumlah siswa terus meningkat drastis. Awal kepemimpinan beliau jumlah siswa dibawah 1000 orang , dalam 3 tahun, beliau mampu menaikan jadi 1258 orang pada tahun 2019 ini.

(Darlin)