Garut – kota yang dikenal sebagai kota pemroduksi dodol yang populer di Indonesia ini dahulu tersohor dengan sebutan Switzerland of Java. Hal tersebut karena banyaknya gunung yang mengelilingi kota Garut antara lain Gunung Galunggung, Gunung Guntur, dan Gunung Cikurai yang membuat Garut menjadi sangat sejuk dan dingin seperti halnya Swiss.

Cuaca sejuk pada Garut membuat banyak wisatawan dari luar berburu untuk merasakan sejuknya cuaca di Garut dan melepas penat dengan pergi berlibur di sana. Bagi Anda yang tengah ingin berlibur untuk merasakan kesejukan Garut, ada beberapa destinasi wisata yang patut Anda kunjungi di Garut. Anda bisa menikmati perjalanan dengan daytrans travel.

Selain berburu dodol, kunjungilah tempat-tempat menarik yang ada dalam daftar artikel ini. Pesan daytrans travel bandung sebagai moda transportasi Anda, jangan sampai Anda naik Domba Garut ya.

Pantai Cijeruk Indah

Pantai Cijeruk Indah berada di desa Sagara, kecamatan Cibalong, Garut. Pantai ini suasananya cukup indah. Letaknya juga tidak begitu jauh dari Pameungpeuk Objek wisata pantai di Garut letaknya berdekatan, dan semuanya dilewati oleh jalur pantai selatan Jawa Barat sehingga aksesnya cukup mudah. Tetapi Andah harus berhati-hati karena Pantai Cijeruk Indah memiliki arus yang kuat dan ombak yang cukup besar di waktu-waktu tertentu.

Gunung dan Kawah Papandayan

Kawah dan gunung Papandayan merupakan salah satu destinasi wisata alam favorit di Garut. Tempatnya mudah dicapai, dengan keindahan alam yang sangat indah. Disini Anda bisa berwisata di kompleks kawah PapAndayan, berpetualang, berfoto ria di tebing atas, atau bahkan melihat sunrise di tebing sunrise PapAndayan. Jika Anda ingin berkunjung kesini perlu dilihat kondisinya apakah sedang ditutup lokasinya atau tidak, karena dalam kondisi cuaca ekstrem kompleks wisata ini terkadang ditutup sementara oleh pihak yang berwenang.

Candi Cangkuang dan Kampung Pulo

Candi cangkuang dan kampung pulo terletak di kecamatan Leles. Candi Cangkuang dan Kampung Pulo tidak jauh dari jalan raya sehingga tempat wisata ini bisa menjadi tempat wisata pertama yang Anda kunjungi. Candi cangkuang terletak di tengah danau kecil. Selain itu juga terdapat kampung adat kampung Pulo yang terletak persis di pinggir candi.

Kampung Sampireun

Kampung Sampireun Resort and Spa adalah salah satu resort ekslusif di Garut. Tempat ini banyak menjadi tujuan wisatawan asing ataupun domestik. Disini kita bisa menginap di resort yang alami dan indah disekitar danau, dilengkapi dengan pelayanan yang ekslusif banget.

Situ Bagendit

Situ bagendit terletak cukup dekat dari terminal Garut, hanya sekitar 4-5 KM saja. lokasinya berada di kecamatan Banyuresmi, dan tepat berada dipinggir jalan raya. Situ Bagendit menawarkan pemAndangan yang indah, Anda dapat mengelilingi danau dengan menggunakan perahu atau rakit. Para pengunjung juga dapat melakukan kegiatan rekreasi keluarga, menikmati pemAndangan serta kegiatan bersepeda air.

Curug Orok

Curug orok terletak kurang lebih 1o km setelah Cikajang, masih satu rute dengan curug sang hyang taraje. Curug orok mudah ditemukan karena letak gerbangnya berada di pinggir jalan. Tempat ini menawarkan pemAndangan air terjun yang sangat indah, sangat cocok jika Anda ingin berfoto dan bermain air bersama keluarga.

Kamojang Ecopark

Kamojang Ecopark merupakan tempat wisata yang masih baru. Lokasinya berada di kawasan Kamojang. Kamojang Ecopark ini juga mudah dijangkau, baik kendaraan roda dua ataupun roda empat. Berada sekitar 2 KM setelah Pusat Konservasi Elang Kamojang. sekitar 5 menit perjalanan dari Konservasi Elang Kamojang.

Kompleks Wisata Cipanas Garut

Di tempat inj Anda bisa menikmati air panas yang bersumber langsung dari Gunung Guntur yang merupakan gunung api aktif. Anda bisa menikmati berendam air panas dan berenang. Jika Anda ingin menginap terdapat banyak hotel yang bisa jadi pilihan di Cipanas Garut

Karacak Valley

Karacak valley terhitung masih baru. Tempat ini berupa hutan pinus dan kebun kopi. Lokasinya sendiri berada di wilayah kecamatan Garut Kota, sehingga tidak begitu jauh dan cukup mudah dijangkau wisatawan.

Pantai Ranca Buaya

Pantai Ranca buaya adalah satu pantai di Garut dengan pemAndangan yang cukup indah dan unik. Anda bisa menginap di Ranca Buaya untuk menikmati sunset atau sunrise di puncak Guha. Pantai ini bisa diakses melalui jalan garut, ataupun melalui jalan jalur selatan.