TANGERANG – Polsek Kronjo Polresta Tangerang Polda Banten melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan di lingkungan Mapolsek pada Jumat (20/3/2020).
Penyemprotan dilakukan oleh anggota Koramil Kronjo dan anggota Polsek, di areal layanan publik ruang Mapolsek, ruang kerja Kapolsek, ruang kerja masing-masing unit, ruang pelayanan SPKT hingga lingkungan Sekitar.
Kapolsek Kronjo AKP Riyadi mengatakan, penyemprotan cairan disinfektan dilakukan untuk mencegak penyebaran virus corona Covid 19 di lingkungan Polsek Kronjo.
“Pencegahan lebih baik dilakukan untuk menangkal penyebaran Virus Corona. Polsek merupakan salah satu pelayanan publik yang banyak dikunjungi masyarakat,” ujar Kapolsek.
Lanjut dia, penyemprotan ini dilakukan agar anggota dan masyarakat yang datang ke Polsek Kronjo merasa aman dan tidak merasa was-was.
“Karena bagian tugas dari kepolisian adalah melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat,” pungkasnya.
Tinggalkan Balasan