Redmi 9A, Smartphone Murah Buat Belajar dari Rumah

- Editorial Staff

Sabtu, 30 Januari 2021 - 14:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pandemi yang melanda dunia, menyebabkan seluruh kegiatanterhenti sejenak. Dari mulai, bekerja, beribadah, hingga belajar. Semua kegiatan dilakukan secara jarak jauh secara daring atauonline. Hal ini menyebabkan kita semua beradaptasi dengankehidupan baru ini.

Dengan kebutuhan serba online, mewajibkan kita untukmempunyai perangkat elektronik yang mendukung kegiatantersebut. Seperti pada laptop atau smartphone yang menjadimedia tatap muka. Omset penjualan kedua barang elektroniktersebut pun terbilang laris di pasaran, meski pandemi ini masihbergulir.

Sebagai salah satu merek yang terkenal akan harganya yang miring, Xiaomi memiliki seri Redmi yang memang tidak pernahberhenti memenuhi harapan para pengguna smartphoneberkantong cekak. Salah satu produk smartphone murahterlarisnya adalah Redmi 9A.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Jika berbicara tentang smartphone murah, umumnya masyarakatdi Indonesia langsung merujuk kepada brand yang satu ini, yaituXiaomi. Enggak salah sih memang, pasalnya mulai dari kelasentri sampai seri dengan kamera setara flagship, Xiaomi memang dikenal dengan produknya yang membawa nilai atauvalue tinggi sekaligus punya harga terjangkau.

Kondisi pandemi Covid-19 yang juga berdampak terhadapkeuangan setiap orang, membuat para pabrikan smartphoneberlomba-lomba mengeluarkan smartphone dengan hargaterjangkau. Sebut saja brand lain seperti, Realme, Infinix, hinggaSamsung dengan seri “Core”, yang membanderol produknyadengan harga Rp1 jutaan.

Agar terus dapat bersaing, tentunya Xiaomi tak berdiam diri. Smartphone Redmi 9A dihadirkan di Indonesia bahkan lebihdulu dari peluncurannya di India. Melengkapijajaran smartphone dengan angka sembilan, Redmi 9A menjadipenerus dari seri smartphone entry-level alias terjangkau dariRedmi A Series. Harganya dibanderol di kisaran 1 jutaanRupiah.

Di sisi lain, kebutuhan smartphone murah memang sangat dicarikarena sistem pendidikan terpaksa dilakukan secara daringselama pandemi Covid-19. Karena itu, smartphone Redmi 9A menjadi salah satu pilihan untuk kegiatan belajar daring yang bisa mudah dimiliki, setidaknya dibandingkan laptop.

Dengan slogan “Juaranya Hape Entry-Level”, smartphone Redmi 9A hadir dengan spesifikasi yang cukup menarik untukdimiliki di kelas tersebut. Nah, berikut adalah spesifikasinya:

1.Desain Bodi Menawan

Dihadirkan untuk para pemilik bujet pas-pasan, Xiaomi tidaklantas membuat cover bodi perangkat ini secara asal-asalan. Smartphone Redmi 9A membawa beberapa perubahan yang menjadikannya lebih menarik dibanding pendahulunya yaitusmartphone Redmi 8A.

Dengan material bodi berbahan polikarbonat, Xiaomi sedemikian rupa membuat cover belakang terlihat sangatmenawan. Pabrikan smartphone asal Tiongkok ini memilihwarna-warna yang mencolok seperti Granite Grey, Sky Blue, dan Peacock Green sebagai sentuhan akhir.

Selain itu, cover di bodi bagian belakang tidak dibuat polos,tetapi justru diberikan tekstur. Hal ini membuat smartphone Redmi 9A menjadi tidak licin dan makin nyaman saatdigenggam. Alhasil, sidik jari pun jadi tidak mudah menempel.

Memiliki dimensi 164,9 x 77 x 9 mm, smartphone Redmi 9A inimemang lebih tipis jika dibandingkan dengan pendahulunya, Redmi 8A. Ukuran smartphone Redmi 9A juga lebih besar, namun masih nyaman saat digenggam dengan dua tangan.

Dengan harga yang ditawarkan, kamu tidak bisa menemukantombol pemindai dengan sidik jari di smartphone Redmi 9A ini. Di bagian bodi belakang pun hanya akan dijumpai sebuahkamera utama yang dilengkapi dengan lampu flash LED.

Sementara untuk bagian depan, Xiaomi menggunakandesain punch hole untuk membuat layar jadi tampak lebihluas. Punch hole ini juga sekaligus menjadi rumah untuk sebuahkamera depan.

Secara desain keseluruhan, perangkat ini cukup menarik denganpenempatan port pada smartphone Redmi 9A ini masih samaseperti produk lainnya.

Ada tiga buah slot di sisi kiri yang bisa diisidengan dual SIMCard dan satu microSD. Sedangkantombol power dan volume tetap di sisi kanan. Para penggunayang hobi mendengarkan musik akan menemukan lubang jack audio 3,5 mm pada sisi atas. Sementara di sisi bawah ditempatioleh port Micro USB untuk pengisian daya dan speaker.

2. Fitur Terbaru

Redmi 9A merupakan smartphone Xiaomi pertama yang mendapatkan kesempatan menjajal MIUI 12. Adapun, desaindari sistem operasi MIUI 12 ini memberikan rasa segar keperangkat smartphone Redmi 9A. Antarmukanya juga didominasi gambar atau grafik dengan efek visual.

Absennya pemindai sidik jari di smartphone Redmi 9A ini,digantikan dengan fitur Face Unlock. Adapun, smartphone Redmi 9A dibekali chipset MediaTek Helio G25 yang seharusnya cukup layak dalam mendukung pengalaman bermaingame. Berdasarkan pengujian melalui beberapa aplikasibenchmark, smartphone Redmi 9A masih sanggup diajakbermain game, seperti PUBG Mobile.

Di kualitas grafis Balance kemudian pengaturan frame rate yang disediakan sanggup menyentuh maksimal di tingkat Medium. Di sisi lain, chipset gaming yang digunakan tidak dilengkapi fiturGaming Booster yang akan membuatnya memberikanpengalaman gaming cukup lengkap.

Pengujian di beberapa aplikasi benchmark tersebut tentunyahanya simulasi saja dengan tingkat kecerahan layar 20 persendan koneksi WiFi menyala. Meski begitu, hal ini bisamenunjukan bahwa konsumsi baterai 5.000 mAh di smartphone Redmi 9A termasuk hemat.

Fitur lain yang bisa menjadi keunggulan dari smartphone Redmi 9A adalah slot Dual SIM yang di dalamnya terpisah dariMicroSD. Selain itu, smartphone Redmi 9A ini masihmendukung MicroSD hingga 512GB sama seperti smartphone Redmi 8A.

Dengan besar dimensi bodi yang mencapai 6,53 inci, smartphone Redmi 9A memiliki resolusi HD+ berkualitas cukupbaik. Dengan kerapatan piksel 269ppi, panel IPS yang digunakan di smartphone Redmi 9A juga tergolong bagus di kelasnya.

Warnanya juga tidak pucat dan cukup cerah ketika digunakan di bawah sinar matahari. Xiaomi juga memberikan opsi untukmemilih profil warna sesuai selera, dengan saturasi maksimumatau standar pada smartphone Redmi 9A.

Adapun, smartphone Redmi 9A juga menyediakan fitur ketukdua kali untuk menyalakan sekaligus mematikan layar. Serta fitur layar menyala tiap kali ada notifikasi masuk. Fitur tersebutberguna untuk menggantikan ketidak tersediaannya LED notifikasi. Sedikit kekurangan terletak pada sertifikasi WidevineL3, yang berarti belum bisa buat streaming Netflix dengankualitas HD.

3. Kapasitas Baterai

Berada di kelas entry level, pengguna sudah akan mendapatkansmartphone Redmi 9A yang punya kapasitas baterai hingga5.000 mAh. Daya tahan baterai ini disebut mengalamipeningkatan 25 persen dibandingkan standar pasar.

Ketika digunakan untuk aktivitas normal, baterai smartphone Redmi 9A ini bisa bertahan hingga 48 jam atau sekitar dua hari. Dalam situs resminya, smartphone Redmi 9A bahkan disebutmampu memutar musik hingga 168 jam, menonton video selama19 jam, dan bermain game selama 14 jam.

Sayangnya, daya baterai yang besar ini belum dilengkapi denganfitur pengisian cepat. Hanya ada pengisi daya 10 watt yang dibawakan pada smartphone Redmi 9A ini. Pengisi daya inimampu membuat baterai kembali penuh dalam waktu sekitar 3 jam.

4. Kamera yang Jernih

Meskipun kamera smartphone di kelas entry-level tidak bisadibandingkan dengan kelas menengah maupun flasghip, kualitasfoto yang dihasilkan smartphone Redmi 9A tergolong cukupbaik. Kondisinya sama, kualitas foto akan bagus saat di kondisiluar ruangan pada siang hari atau di dalam ruangan denganpencahayaan yang cukup.

Kualitas foto juga masih bagus di malam hari asalkan denganpencahayaan yang cukup. Namun di kondisi minim cahayakualitas foto dari kamera smartphone Redmi 9A akan menurun. Hal ini wajar terjadi, meski memiliki fitur Artificial Intellgenceatau AI. Sebab kamera bawaanya pun tidak memilikikemampuan untuk mode malam.

Kamera belakang smartphone Redmi 9A diketahui punya resolusi 13MP, sedikit lebih besar dari smartphone terdahulunyayaitu Redmi 8A yang punya 12MP. Sementara itu, kamera depansmartphone Redmi 9A justru diturunkan menjadi 5MP, padahaldi Redmi 8A disajikan kemampuan 8MP.

MIUI 12 ternyata juga masuk hingga ke antarmuka saatmengakses kamera smartphone Redmi 9A. Hal ini terlihat darijajaran mode kamera yang bisa diatur posisinya sehinggamemudahkan akses cepat penggunanya. Tidak lupa, smartphone Redmi 9A masih menyediakan mode Pro untuk penggunamengasah kemampuan fotografinya.

Total dua kamera yang dimiliki oleh smartphone Redmi 9A, masing-masing satu di depan dan belakang. Kamera depannyapunya resolusi 5MP f/2.2, dilengkapi fitur beautify, HDR, sampai portrait selfie yang memanfaatkan AI. Sudut pandangnyacukup lebar, dan juga mampu mendeteksi telapak tangan untukmengaktifkan fitur timer.

Sementara kamera belakangnya punya resolusi 13MP f/2.2 dan sudah didukung oleh PDAF. Kamera belakang ini juga mampumenghasilkan efek potret menggunakan oleh software dan AI. Tidak ada keterangan seperti di Samsung atau iPhone berkamerasatu, jika efek hanya bisa dihasilkan untuk objek manusia. Tapiketika beberapa kali foto objek lain, hasilnya jadi buramseutuhnya, dan tidak ada opsi untuk mengatur fokus ulang.

Secara kualitas, kamera depannya cukup standar. Walau begitu, sudut pandang lebar bisa jadi nilai plus dari kamera depansmartphone Redmi 9A. Hanya saja, hasil foto dengan kameradepan cenderung gelap ketika memasuki sore hari atau cahayacukup meski ada bantuan screen flash. Sementara kamerabelakangnya bisa dibilang setara kamera smartphone Rp1,6jutaan.

5. Harga Terjangkau

Sebagai smartphone kelas entry level, harga dan spesifikasi yang ditawarkan oleh Redmi 9A jelas bisa bersaing. Selain itu, dengan spesifikasi yang dimilikinya, smartphone Redmi 9A inijelas layak untuk menemani kamu yang sedang belajar darirumah. Smartphone Redmi 9A juga cocok dijadikan temanmencari nafkah bagi para ojek online ataupun orang-orang yang banyak menghabiskan waktu di luar ruang.

Selain keunggulan-keunggulan yang disebutkan tadi, pastinyaada beberapa kekurangan yang dimiliki oleh Redmi 9A. Salah satu kekurangannya adalah absennya perlindungan Gorilla Glass, yang biasanya melindungi layar smartphone.

Kesimpulannya, smartphone Redmi 9A mungkin tidakmembawa begitu banyak peningkatan spesifikasi darismartphone Redmi 8A. Namun, fitur yang disediakan cukupmenarik, misalnya ukuran layar yang lebih lega. Desainnya juga tergolong menawan untuk kelas smartphone entry-level.

Yang pasti, smartphone Redmi9A ini adalah solusi terbaik untukbelajar dari rumah bagi para pelajar. Jadi, apakah kamu tertarikmembelikan smartphone Redmi 9A ini buat anakmu?

Berita Terkait

Inovasi Digital dalam Permainan Domino: Memasuki Era Baru Hiburan Digital
Mengenal Tipe Kamera Leica Terbaru
5 Fiturnya Keren, Walau Harga iPhone 14 Pro Max Cukup Menguras Kantong
Mengetahui Perbedaan Iphone 11 dan Iphone 12, Siapa yang Unggul?
Urutan Film Marvel berdasarkan waktu dalam Marvel Universe
Cara Mudah Memasang Set Top Box ke TV Analog, Cuma 10 Menit!
Spesifikasi dan Harga iPhone 12, Masih Pantas untuk Dibeli?
Tournament Mobile Legend di HUT RI, AKBP Fahmi Reza: Manfaatkan Maju Teknologi

Berita Terkait

Rabu, 29 November 2023 - 18:00 WIB

Sekda Padang Pariaman Ikut Diperiksa Kejari Terkait Kasus Korupsi Pengadaan Mesin Cokelat

Senin, 27 November 2023 - 18:12 WIB

Temuan Rp1 Miliar Lebih, BPK Minta Mendagri Perintahkan Sekjen Beri Intruksi Pokja Lebih Teliti

Senin, 27 November 2023 - 17:06 WIB

Bukittinggi Terima Penghargaan dari OJK sebagai Kota Terbaik dalam Akses Keuangan

Senin, 27 November 2023 - 16:44 WIB

Sekda Kota Padang: ASN Harus Jadi Contoh Nyata, Bergabung dengan Bank Sampah

Senin, 27 November 2023 - 10:05 WIB

Kawasan Wisata Equator Bonjol Terlantar, Berlumut, Berumput, dan Bersampah

Minggu, 26 November 2023 - 09:14 WIB

Kombes Pol Hamka BNPB: Salah Besar yang Menyebut Sekda Pasaman Terlibat Proyek RTG Malampah

Sabtu, 25 November 2023 - 11:12 WIB

Kritik Pembebasan Tugas Sekda Pasaman, Dr. Zulfikri Toguan Sebut Menyesatkan, Keliru dan Potensi Abuse of Power

Jumat, 24 November 2023 - 22:17 WIB

Menyoal Novotel Bukittinggi, Ini Aturan yang Melarang Aset Daerah Dijadikan Jaminan Pinjaman

Berita Terbaru

Regional

Ahli Sebut Perkara PKPU Tidak Mengenal Nebis In Idem

Kamis, 30 Nov 2023 - 00:53 WIB

Foto: Ketua DPD Partai Gerindra Bali, Made Muliawan Arya alias De Gadjah. Sumber: Dok. Gerindra Bali.

Bali

Bali Solid, De Gadjah Optimis Pilpres Satu Putaran

Rabu, 29 Nov 2023 - 21:41 WIB