Jember – Ketua umum Kodrat Jawa timur, Bambang Haryo Soekartono, mengapersiasi penampilan atlet Tarung Derajat di Porprov VII/2022 Jatim. Penampilan atlet, katanya, jauh lebih baik dibanding saat Pororov Jatim 2019.
“Juaranya juga merata, ini menunjukan pembinaan (aTarung Derajat) di Jatim cukup baikbaik karena prstasinya cukup merata,” tutur Bambang Haryo usai menutup cabor Tarung Derajat Porprov Jatim 2022, Sabtu (2/7/2022).
Bambang Haryo merasa senang dengan adanya kemajuan di nomor seni gerak. Kemajuannya dinilai sudah level nasional. “Kalau dilihat gerakannya, ini gerakan seni sudah tingkat nasional,” ujar Bambang Haryo.
Pria yang juga Ketua IPSI Surabaya itu menyampaikan, usai gelaran Porprov Jatim 2022 akan ada evaluasi hasil.
“Hasil juara Poropov ini akan dievuasi dan diikutkan puslatda. Baik puslatda Kejurnas (2022) maupun PON 2024 nanti,”Ucap anggota DPR-RI periode 2014-2019.
Sekedar diketahui, dalam Cabor Tarung Derajat pada Porprov jatim VII, Kabupaten Kediri menjadi pengumpul medali terbanyak dengan 4 emas, 3 perak dan 3 perunggu dengan catatan 25 poin. Mereka pun berhak menyandang sebagai juara umum Tarung Derajat Porprov Jatim 2022.
Sedangkan Kota Kediri mendulang 3 emas, satu perak dan 3 perunggu pada Porprov kali ini.
Raihan emas dan Kota Kediri sama dengan Sidoarjo, yakni meraih 3 emas, 1 perak. Bedanya di raihan perunggu, Sidoarjo mengumpulkan 4 dan Kota Kediri hanya 3 perunggu. Dengan demikian Sidoarjo berada di peringkat kedua disusul Kota Kediri di posisi tiga klasemen pengumpul medali dan poin Tarung Derajat Pororov Jatim 2022.
Tinggalkan Balasan