Sumber Air Brantas Menurun 70%, Bambang Haryo : Kembalikan Sumber Air Brantas

- Editorial Staff

Senin, 2 Oktober 2023 - 12:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bambang Haryo ketika berada di Sumber Air Brantas, Bumi Aji Batu Malang

Bambang Haryo ketika berada di Sumber Air Brantas, Bumi Aji Batu Malang

Batu,Malang – Politisi Partai Gerindra, Bambang Haryo Soekartono mendesak Pemerintah untuk mengembalikan sumber air brantas yang kini mengalami penurunan sebesar 70%. Desakan ini mengemuka setelah adanya keluhan kesulitan air pada lahan pertanian di wilayah Sidoarjo.

“Sudah saya cek ke Bendungan Pintu Air Rolak Songo ternyata jumlah debit air memang terjadi pengurangan, seharusnya jumlah air yang kurang bisa di atasi dengan mengatur pintu air yang ada di hilir sehingga air tidak terbuang percuma ke laut” Kata Bambang Haryo di Surabaya, Senin (2/10).

Dikatakan anggota DPR-RI periode 2014-2019 ini, atas keluhan itu dirinya kemudian berkunjung ke sumber air Brantas di wilayah Batu Malang, tepatnyta di kecamatan Bumiaji kota Batu..

“Keprihatinan teramat sangat yaitu adanya berita informasi terjadi penurunan titik Sumber Air Brantas yang sangat drastis dari tahun 2005 ke tahun 2016. Dimana Sumber Air Brantas saat tahun 2005 masih 200 titik, tahun 2011 menurun menjadi 150 titik, di tahun 2015 102 titik dan yang sangat memprihatinkan di tahun 2016 menurun tinggal 57 titik sumber air” Imbuh pemilik sapaan akrab BHS.

Baca Juga :  Bambang Haryo Terkejut, Kota Solo Banyak Perubahan Mas Gibran Tanpa Pencitraan

Pemerintah Pusat dan Provinsi, kata Alumni ITS Surabaya ini. Seharusnya menindak lanjuti pencegahan pengurangan titik Sumber Air Brantas dengan mensterilkan wilayah titik sumber air tersebut jangan sampai tergusur oleh pertanian dan pemukiman dengan regulasi regulasi yang ketat karena air merupakan sumber kehidupan.

“Sekitar 30% dari total penduduk wilayah Jawa Timur yang memanfaatkan Sumber Air Brantas sebagai air bersih dan irigasi pertanian. Misalnya Malang Raya, Kediri Raya, Surabaya Raya”Tandas BHS.

Menurut BHS, berbeda halnya dengan Malaysia, dimana pemerintahnya sangat serius memperhatikan sumber air yang ada di negaranya. Malaysia mengeluarkan satu regulasi yaitu Movement Control Order (MCO) yang memantau semua pergerakan manusia yang akhirnya Malaysia bisa meminimalkan pengurangan air dari tahun 2008 ke 2017 hanya sebesar 1 % saja.

Baca Juga :  Hari Guru Nasional, Bambang Haryo Dorong Guru Honorer Jadi ASN

“Sedangkan Sumber Air Brantas terjadi penurunan lebih dari 70% mulai tahun 2005 menuju 2016. Jadi sudah seharusnya pemerintah jangan hanya membangun waduk saja tetapi lebih mengendalikan mempertahankan titik sumber air dari semua sungai yang ada di Indonesia” Tutup BHS.

Berita Terkait

Organda Jatim Wadul Bambang Haryo, Solar Subsidi Langka, Minta Kuota Ditambah
Pemkot Surabaya Perdana Bikin TPS di Liponsos dan Panti Jompo
Pengkab Cabor Woodball Tuban Gelar Sosialisasi di MTs Sumbersari Semanding
Bambang Haryo Beri Perhatian Pedagang Pasar Betro Sidoarjo, Ibu-Ibu : Milih Yang Mau ke Pasar
Diwaduli Warga, Bambang Haryo Turun Pastikan Sungai Desa Tanjungsari Sidoarjo di Normalisasi
Mudahkan Akses Transportasi, Pemdes Wonoasri Madiun Bangun Jalan Baru.
HUT ke 4 KBPPAL, Inisiator KBPPAL : KBPPAL Bersinergi dan Tegak Lurus Bersama PPAL dan TNI AL
Bambang Haryo Miris APD Petugas Damkar Sidoarjo Memperihatinkan

Berita Terkait

Kamis, 7 Desember 2023 - 10:12 WIB

Respons Sekda Andree Algamar Disebut Calon Kuat Pj Wali Kota Padang

Rabu, 6 Desember 2023 - 10:42 WIB

Banjir Lahar Akibat Erupsi Marapi Melanda Tanah Datar

Selasa, 5 Desember 2023 - 11:46 WIB

Panggil Plt Bupati Pasaman Terkait Pembebastugasan Sekda, BKN: Pemeriksaan Masih Berlangsung

Selasa, 5 Desember 2023 - 10:11 WIB

Tumpukan Kayu Pasca Banjir di Lubuk Sikaping Menyoroti Peran Dinas Kehutanan yang Belum Bersuara

Senin, 4 Desember 2023 - 20:59 WIB

Andree Algamar Calon Kuat Pj Wako Padang dengan Jejak Prestasi Gemilang

Senin, 4 Desember 2023 - 18:23 WIB

Serangkaian Tindakan Pemkab Pasaman Terhadap Banjir Lubuk Sikaping

Senin, 4 Desember 2023 - 15:01 WIB

Jabatan Hendri Septa Berakhir 31 Desember 2023, DPRD Resmi Usulkan Tiga Calon Pj Walikota Padang

Minggu, 3 Desember 2023 - 01:02 WIB

Peresmian SDN 16 Siparayo Tigo Nagari Pasaman Bangkit dari Musibah

Berita Terbaru

Regional

Gunung Anak Krakatau Kembali Erupsi, Semburkan Abu 657 Meter

Kamis, 7 Des 2023 - 11:59 WIB

Sekda Kota Padang Andree Algamar

Sumatera Barat

Respons Sekda Andree Algamar Disebut Calon Kuat Pj Wali Kota Padang

Kamis, 7 Des 2023 - 10:12 WIB