Sidoarjo (deliknews.com) – Calon legislatif DPR RI Dapil 1 Jawa Timur (Surabaya-Sidoarjo), Bambang Haryo Soekartono mengaku optimis raih 1 kursi DPR RI. Hal itu disampaikan BHS saat konsolidasi akbar di GOR Delta Sidoarjo.
Konsolidasi yang dihadiri 7.000 tim pemenangan dari tingkat Kecamatan sampai TPS, Minggu, (4/2/2024) itu BHS mengapresiasi tim pemenangan yang masih solid sampai 14 Februari 2024 mendatang.
“Tim Prabowo-Gibran di Dapil 1 Surabaya-Sidoarjo sudah mencapai lebih dari 65% dukungan, yang menunjukkan elektabilitas Prabowo-Gibran yang luar biasa. BHS optimis dapat memberikan sumbangan suara antara 20 hingga 30 persen dari total suara yang ada” Kata BHS.
Lembaga survei juga, lanjut anggota DPR-RI periode 2014-2019 ini, menunjukkan bahwa Tim BHS memiliki potensi untuk mendorong kemenangan Prabowo-Gibran di wilayah Sidoarjo. Selama masa kampanye, tim terus melakukan sosialisasi dan memperkenalkan sosok BHS serta pasangan calon presiden dan wakil presiden, Prabowo-Gibran.
“Saya juga berharap Prabowo-Gibran dapat saling solidaritas untuk memenangkan Gerindra, terutama di Dapil 1 wilayah Jawa Timur,” ujar BHS.
Sebagai ketua Dewan Penasehat Jawa Timur, BHS menjelaskan mengapa Prabowo harus dipilih sebagai presiden. Menurutnya, Capres Prabowo adalah sosok yang cerdas, tegas, dan memiliki program untuk memperbaiki nutrisi rakyat Indonesia.
“Capres Prabowo juga memiliki program untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat, terutama sektor ekonomi agar semakin meningkat,” tambahnya.
“Selain itu, selama menjabat sebagai anggota DPR RI, BHS telah berjuang untuk kepentingan masyarakat, termasuk dalam hal listrik, BBM, pertanian, dan kenaikan cukai rokok.”
Rapat konsolidasi ini menjadi langkah strategis bagi BHS dan tim suksesnya dalam memenangkan Gerindra di Dapil 2. Dengan dukungan yang solid dan program-program yang diusung, BHS berharap dapat meraih kemenangan dan membawa perubahan positif bagi masyarakat di wilayah tersebut.
Tinggalkan Balasan