Surabaya, Jawa Timur, deliknews – Paguyuban Silaturahmi Putra Putri Petarung KKO Marinir (SP3KM) Surabaya mengadakan acara Halal Bihalal yang di hadiri oleh FKPPI Surabaya, JALAPATI Surabaya, KBPPAL Jatim, JVY Jatim di Hotel 88 Jl. Embong Kenongo, Surabaya, Minggu 12/5/2024.
Halal bihalal sebagai sarana untuk bersyukur kepada Allah SWT. Setelah sebulan penuh berpuasa. Saling meminta maaf dan mempererat tali silaturahmi sesama anak-anak dari Matra Laut.
Dalam sambutan Ketua terpilih SP3KM Surabaya, Komala Dewi mengatakan, mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran dari Keluarga Besar PC FKPPI Surabaya JALAPATI Surabaya, KBPPAL Jatim, JVY Jatim yang telah hadir di acara Halal bihalal.
“Pertemuan ini sebagai wujud saling meminta maaf dan menyambung Silaturahmi yang selalu terjaga dari masa ke masa antar Keluarga Besar anak-anak dari Matra Laut: PC FKKPI Surabaya, JALAPATI Surabaya, KBPPAL Jatim, JVY Jatim. Sebagaimana Motto dari SP3KM bersama kita kuat bersatu kita hebat” ujar Komala Dewi.
Dikesempatan yang sama pak Gede selalu Pembina SP3KM mengatakan, saya menyampaikan apresiasi kegiatan ini serta mengucapkan selamat atas terpilihnya saudari Komala Dewi sebagai Ketua SP3KM dan saudara Yoyoc sebagai Wakil Ketua SP3KM tahun 2024.
“Kegiatan Ini merupakan salah satu bentuk berkomunikasi yang baik, selalu terjaga antar keluarga besar anak-anak TNI AL yang bergabung di FKPPI, JALAPATI Surabaya, KBPPAL Jatim dan JVY Jatim” ujar pak Gede
Mudah mudahan dengan silaturahmi seperti ini bisa berkelanjutan hingga kemasa yang akan datang, sehingga kerjasama, silaturahmi dan koordinasi bisa terlaksana dengan baik. Serta ikatan akan selalu tetap terjalin dalam suatu tali ikatan persaudaraan, pungkasnya.
Sambutan berikutnya dari Ketua KBPPAL Jatim, Dimjadi, S.Pd, SH mengatakan selamat buat rekan-rekan SP3KM sudah mempercayakan kepada mbak Komala Dewi sebagai Ketua SP3KM dan cak Yoyoc sebagai Wakilnya dalam periode sekarang.
“Dengan kepemimpinan mbak Komala Dewi kedepannya bisa memberi nuansa yang baru dengan kegiatan yang berinovasi dan bermanfaat bagi anggota SP3KM Surabaya dan TNI AL. Semoga dilain waktu SP3KM Surabaya bisa berkolaborasi di kegiatan sosial dengan KBPPAL Jatim” pungkasnya.
Acara halal bihalal dihadiri oleh pak Gede Pembina SP3KM, Harry Darmawan Perwakilan dari FKPPI, Yusuf Perwakilan JALAPATI, Dimjadi Perwakilan dari KBPPAL, Cosmas Satriyo Perwakilan dari JVY. (jati)
Tinggalkan Balasan