PANDEGLANG – Kapolda Banten, Irjen Pol Suyudi Ario Seto, bersama Forkopimda Banten dan Pandeglang, melakukan penanaman jagung di Kampung Kaducarangka, Desa Mogana, Kecamatan Banjar, Kabupaten Pandeglang, Selasa (21/1/2025).

Kegiatan ini mendukung program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto untuk mencapai swasembada pangan. Penanaman jagung di Banten akan mencakup total 23 hektare, termasuk 20 hektare di Pandeglang, 1 hektare di Brimob Lebak, dan 2 hektare di Cilegon.

“Kami ingin memanfaatkan lahan tidur agar memberikan nilai ekonomi bagi masyarakat,”ujar Kapolda Suyudi. Selain jagung, Polda Banten juga merencanakan penanaman cabai dengan kolaborasi antara Bhabinkamtibmas dan petani setempat.

Kadis Pertanian Pandeglang, Nasir, menambahkan bahwa target penanaman jagung di Kabupaten Pandeglang adalah 510 hektare di 13 kecamatan. Benih akan disuplai oleh Kementerian Pertanian, sementara pupuk bisa dibiayai oleh Dana Desa.

Nasir menjelaskan, perawatan optimal dapat menghasilkan 9-10 ton jagung per hektare, sedangkan jika perawatan minim, hanya 2-3 ton. Pemerintah juga telah bekerja sama dengan Bulog untuk membeli hasil panen jagung dengan harga rata-rata Rp5.500 per kilogram.

Program ini diharapkan mampu meningkatkan produksi jagung dan memberikan dampak ekonomi positif bagi masyarakat sekitar.