Kapolda Jawa Timur Sampaikan Bela Sungkawa Kepada Korban Laka Maut Bus Pariwisata di Tol Sumo

- Pewarta

Senin, 16 Mei 2022 - 23:28

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Surabaya – Kecelakaan maut di KM 712+400 jalur A Tol Surabaya – Mojokerto (Sumo), yang terjadi pada Senin (16/5/2022) pagi, menyebabkan 14 orang warga Surabaya meninggal dunia.

Atas kejadian ini, Biddokkes Polda Jatim menerjunkan Tim DVI untuk membantu proses identifikasi korban.

Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta, mengucapkan bela sungkawa kepada seluruh korban meninggal maupun korban luka yang saat ini masih dirawat di beberapa Rumah Sakit di Jawa Timur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Peristiwa laka tunggal yang terjadi di tol sumo melibatkan satu bus pariwisata yang menabrak VMS (Variable Message Sign) di pinggir bahu jalan tol yang mengakibatkan bus terguling.

Baca Juga :  Kapolda Jatim Cek Kesiapan Pengamanan Kunjungan Presiden Jokowi ke Banyuwangi

Sementara untuk data terakhir hingga pukul 15.00 WIB, jumlah penumpang di bus pariwisata PO Ardiansyah Nopol S 7322 UW berjumlah 33 orang.

Dari data tersebut, 14 orang korban dinyatakan meninggal dunia dan 19 orang mengalami luka ringan dan berat.

Ke 19 korban yang mengalami luka luka masih di rawat di Rumah Sakit, antara lain :
RS Citra Medika, RS EMMA, RS PETROKIMIA GRESIK dan RS GATOEL MOJOKERTO

Sementara itu untuk 14 korban meninggal dengan rincian, laki – laki 6 orang (2 anak 4 dewasa) dan 8 perempuan dewasa.

Baca Juga :  Kapolda Jatim Silaturahmi dengan Tokoh Agama di Ponpes Rejo Darul Mustofa Malang

Semua dilakukan pemeriksaan post mortem dan perawatan jenazah di RSUD dr. Wahidin Sudirohusodo Kota Mojokerto.

Adapun nama korban yang meninggal dunia diantaranya :

1. Nitaning Agustin, P, 34th, benowo
2. Ainur rofiq,L, 35 th,benowo
3. Diany Astrelia, P, benowo
4. Andik,L, 33th, benowo
5. An. Gibran, L, 7 th, benowo
6. Fitasari, P, 36 th,benowo
7. Asminah,P, 64 th, benowo
8. Titis Hermi,43 th, P, benowo
9. Soni Supriyatno, 44 th, L, benowo
10. Kholifah, 49 th, P, benowo
11. Steffany C angelina,15 th,P, benowo
12. Maftukhaf, 51th, P,Benowo
13. Dedi purnomo,44th, L,benowo
14. An Steven Arthur Abraham, 10 th, L, benowo

Baca Juga :  Kapolda Jatim Pimpin Upacara Penyambutan Personil Satgas Garbha FPU 2 Minusca dan Satgas Garbha FPU 12 UNAMID/UN

Sedangkan yang telah dilaksanakan oleh Tim DVI Biddokkes Polda Jatim antara lain :

a. Melakukan pendataan korban MD dan luka
b. Melakukan pengumpulan data Ante Mortem dari keluarga dan kerabat korban yang Meninggal dunia
c. Melakukan pemeriksaan post mortem di ruang instalasi forensik RSUD Wahidin Sudirohusodo Mojokerto
d. Melakukan penyerahan jenazah korban yang telah teridentifikasi sebanyak 14 orang.

Berita Terkait

Bambang Haryo Sampaikan Duka Mendalam Atas Wafatnya Wisnu Sakti Buana
Kisruh Kyokushinkai, Tim Hukum : Apakah Yunus Jadi Corong Kejaksaan?
Gelarkarya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila di SMA Negeri 3 Tuban
Selamat, Bambang Haryo Kembali Jabat Ketua IPSI Kota Surabaya
Seleksi O2SN Tuban, Cabor Karate di Ikuti Puluhan Siswa
Bambang Haryo Terima Anugerah Penghargaan DAN 3 Kehormatan PMK Kyokushinkai
Sambangi Sekolah di Pesisir Sidoarjo, Bambang Haryo Sebut Pendidikan Kunci Kesejahteraan Bangsa
Sambut Kepala Sekolah Baru, Ini Harapan Komite SMP Negeri Satu Atap Gemarang.

Berita Terkait

Selasa, 30 Mei 2023 - 20:59

Polda Sumbar Amankan 4 Pelaku Penyalahgunaan BBM Subsidi Pada 2 SPBU

Selasa, 30 Mei 2023 - 15:16

Goro Latsitarda, Rahmat Rinaldi Dorong Pelajar Aia Manggih Utara Jadi Taruna

Sabtu, 27 Mei 2023 - 20:51

Pasar Raya Padang Segera Dibangun, Andre : Terimakasih Pak Jokowi

Rabu, 24 Mei 2023 - 16:55

Kombes Irhamni Utusan Kapolri Berantas PETI di Sumbar Bukan Orang Sembarangan

Selasa, 23 Mei 2023 - 15:30

Polres Pasbar Tak Temukan PETI, Kapolri Perintahkan Bareskrim Turun Tangan

Selasa, 23 Mei 2023 - 13:06

Jaksa Ajukan Kasasi Atas Vonis Bebas Terdakwa PETI Pasbar

Selasa, 23 Mei 2023 - 11:04

Temukan Butiran Emas dan 29 Pondok, Bareskrim Buru Pelaku PETI Sumbar

Senin, 22 Mei 2023 - 23:19

Tim Utusan Kapolri Tak Berhasil Tangkap Pelaku PETI di Sumatera Barat

Berita Terbaru

Regional

Erlina Zebua Dijatuhi Hukuman 14 Hari Penjara

Sabtu, 27 Mei 2023 - 09:47