CIAMIS – Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) rutin digelar Polres Ciamis Polda Jawa Barat. Seperti halnya yang diadakan di Masjid Al Hidayah Polres Ciamis, Kamis (29/11/2018).

Binrohtal yang dihadiri oleh para perwira Polres Ciamis, Brigadir, ASN hingga PHL ini menghadirkan penceramah KH Asep dari Ponpes Riyadul Jawami Kecamatan Cikoneng Kabupaten Ciamis.

Kapolres Ciamis AKBP Bismo Teguh Prakoso menjelaskan, Binrohtal bertujuan untuk meningkatkan karakter anggota Polri menjadi lebih humanis.

Lebih dari, Binrohtal digelar dalam rangka meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan anggota kepada Tuhan YME.

“Yang mana dengan diadakannya kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan keimanan anggota,” tutur Kapolres.

Tidak hanya itu. Karena selalu menghadirkan penceramah dari kalangan ulama, Binrohtal merupakan ajang untuk mendekatkan anggota Polri dengan ulama.

“Hal ini akan terbentuk secara otomatis, menjadi bagian dari upaya untuk menjalin silaturahmi dan mendekatkan Polri dengan Ulama,” sambung Kapolres.

Lulusan Terbaik Akpol 2001 ini menambahkan, peran ulama sangat penting terkait dengan kamtibmas wilayah.

“Kami bersama-sama menjaga kamtibmas, menciptakan situasi yang damai dan sejuk, terutama seperti sekarang menjelang pilleg atau pilpres,” pungkas Kapolres.