Jakarta – Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan mengucapkan terima kasih kepada angkatan muda Muhammadiyah yang mendukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024. Berbekal dukungan ini, dia optimistis pasangan nomor urut 2 tersebut bisa menang dalam satu putaran.
“Saya sungguh terharu dan mengucapkan terima kasih yang tak terkira atas deklarasi yang dilakukan malam ini, Bergerak 1912,” ujarnya usai menghadiri Deklarasi Bergerak 1912 di Djakarta Theatre XXI, Sabtu (23/12/2023).
Diketahui sejumlah angkatan muda Muhammadiyah yang tergabung dalam barisan relawan Brigade Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka (Bergerak 1912) melakukan aksi deklarasi secara nasional hari ini. Para pemuda tersebut dipelopori oleh relawan dan aktivis, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), dan Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM).
Pria yang akrab disapa Zulhas ini mengatakan dukungan dari para pemuda Muhammadiyah sangat berarti. Menurutnya dukungan tersebut akan menentukan kemenangan pasangan Prabowo-Gibran pada gelaran Pilpres yang akan berlangsung pada 14 Februari 2024.
“Dukungan sangat berarti karena di Pilpres, Pilgub, (dukungan) Muhammadiyah sangat menentukan siapa pemenangnya,” katanya.
Berbekal dukungan tersebut, Zulhas yang juga Menteri Perdagangan (Mendag) RI ini meyakini pasangan Prabowo-Gibran dapat menang satu putaran pada Pilpres 2024.
“Sungguh dukungan sangat berarti. Saya mewakili Prabowo Gibran menghadiri mengapresiasi dan terima kasih. Insyaallah 14 Februari 2024 yakin sekali putaran,” pungkasnya.
Tinggalkan Balasan