Parta: Pengusaha Muda Melek Teknologi Miliki Keunggulan Bisa Jualan Online 24 Jam

- Editorial Staff

Rabu, 29 Desember 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(ist)

(ist)

Gianyar – Getol memberikan dukungan kepada UMKM, Anggota DPR RI Komisi VI, I Nyoman Parta kembali melaksanakan kegiatan Sosialisasi Peran Penting CSR di Masyarakat “Dalam Menumbuhkembangkan UMKM” di Wantilan Pura Dalem Desa Guwang, Sukawati, Rabu (29/12/2021).

Acara ini diikuti oleh kurang lebih 100 orang yang mayoritas adalah generasi milenial yang akan memulai usaha.

Dalam kesempatan tersebut hadir 3 narasumber yaitu I Ketut Karben Wardana, yang merupakan pengusaha garmen sekaligus Bendesa Adat Desa Guwang yang sangat inovatif. Kemudian pembicara kedua hadir Ketut Sae Tanju seorang pengusaha kuliner yang juga seorang konsultan bisnis dan Wayan Gede Andy Wirawan selaku Pengelola Rumah BUMN.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Nyoman Parta mengatakan sengaja mengundang tokoh-tokoh yang sudah mumpuni dibidang usaha, jadi bisa memberikan inspiasi kepada kaum muda yang sudah mulai merintis usahanya.

“Peserta yang hadir mayoritas anak muda, generasi milenial, ada yang sudah punya usaha ada yang baru merintis, sehingga penting untuk mereka mendengar cerita dan perjuangan para pengusaha yang hadir,” ungkapnya.

Selain itu, hadirnya Rumah BUMN juga harapannya bisa menjadi betul-betul rumah berbagi ilmu untuk anak-anak muda yang ingin menekuni bisnisnya.

“Hari ini anak muda harus memiliki mental pengusaha, dan peka terhadap peluang usaha dilingkungannya,” tegasnya.

Di Desa Guwang misalnya, terkenal dengan aneka kuliner, seperti lawar plek, sate dan masih banyak lagi. Ini adalah potensi yang harus dikembangkan dan bisa menjadi peluang usaha. Tinggal bagaimana analisa segmen pasar, strategi marketing dan adaptasi dengan digitalisasi.

“Kita bisa jualan 24 jam kalau via online, dan inilah keuntungan generasi muda yang melek teknologi, untuk itu kedepan bagi yang serius, saya akan fasilitasi pendampingan usaha, jadi ayo kita mulai bersama,” ungkapnya.

Setelah mulai usaha maka akan belajar lagi seperti apa produk yang harus memiliki NIE (Nomor Ijin Edar), produk apa yang harus SNI dan sebagainya.

Sementara itu salah satu narasumber I Ketut Karben Wardana, yang merupakan pengusaha garmen sekaligus Bendesa Adat Desa Guwang mengatakan bahwa kegiatan ini sangat positif dan harapannya bisa menumbuhkan jiwa entrepreneurship para peserta.

Menjadi pengusaha Garmen lebih dari 30 tahun tidak membuatnya pelit ilmu, maka kapanpun dibutuhkan pihaknya siap dan terbuka untuk menjadi mentor anak-anak muda untuk memulai usaha, tidak hanya di Desa Guwang namun dari daerah mana saja.

“Intinya harus konsisten dan fokus, dalami detail segala aspek usaha, semangat dan semoga berhasil,” ungkapnya.

Sementara Angga salah satu peserta, mengatakan kegiatan seperti ini sangat bermanfaat. “Kami kami ini memang sangat membutuhkan motivasi sekaligus cerita yang menginspirasi dari para pengusaha yang sudah sukses melalui beragam prosesnya,” ungkapnya.

“Apalagi Pak Nyoman Parta akan memfasilitasi sampai bantuan permodalan untuk yang serius memulai usaha, ini tentu sangat positif,” imbuhnya.

Berita Terkait

Pemkab Nisel Sampaikan LKD TA. 2023 Kepada BPK Perwakilan Sumut
Ketua Partumpuan Pemangku Adat Budaya Dukung Polisi Tindak Tegas Pengganggu Investasi
Pemerintah dan Masyarakat Komitmen Berantas Lawan KST Papua
Investasi IKN Tingkatkan Pertumbuhan dan Mewujudkan Pemerataan Pembangunan
BPOM Gandeng BIN Gerebek Gudang Produksi Pil Koplo Beromzet Triliunan
Gotong Royong Menjaga Situasi Keamanan Pasca Penetapan Hasil Pemilu
Pemkab Nisel Tanggap Tangani Kasus Penyakit Malaria Di Simuk
Operasi Pekat 2024 Polrestabes Palembang Sita Lebih 1/2 Kilogram Sabu, Gulung 27 Pelaku Narkoba

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:44 WIB

Pemkab Nisel Sampaikan LKD TA. 2023 Kepada BPK Perwakilan Sumut

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:04 WIB

Ketua Partumpuan Pemangku Adat Budaya Dukung Polisi Tindak Tegas Pengganggu Investasi

Rabu, 27 Maret 2024 - 23:59 WIB

Pemerintah dan Masyarakat Komitmen Berantas Lawan KST Papua

Rabu, 27 Maret 2024 - 23:32 WIB

BPOM Gandeng BIN Gerebek Gudang Produksi Pil Koplo Beromzet Triliunan

Rabu, 27 Maret 2024 - 23:06 WIB

Gotong Royong Menjaga Situasi Keamanan Pasca Penetapan Hasil Pemilu

Rabu, 27 Maret 2024 - 22:16 WIB

Pemkab Nisel Tanggap Tangani Kasus Penyakit Malaria Di Simuk

Rabu, 27 Maret 2024 - 20:08 WIB

Operasi Pekat 2024 Polrestabes Palembang Sita Lebih 1/2 Kilogram Sabu, Gulung 27 Pelaku Narkoba

Rabu, 27 Maret 2024 - 19:56 WIB

FIRMAN GIAWA HADIRI RAKERDA PROGRAM BANGGA KENCANA TINGKAT PROVSU

Berita Terbaru

Bambang Haryo Soekartono, Pengamat Kebijakan Publik.

Ekonomi & Bisnis

Bambang Haryo Minta Pembatasan Angkutan Logistik Saat Mudik Dikaji Ulang

Kamis, 28 Mar 2024 - 10:42 WIB

Regional

Pemerintah dan Masyarakat Komitmen Berantas Lawan KST Papua

Rabu, 27 Mar 2024 - 23:59 WIB